KOMPAS.com - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) merupakan salah satu perguruan tinggi negeri (PTN) yang banyak diincar calon mahasiswa, khususnya bagi mereka yang tinggal di Jawa Timur.
Bagi kamu yang berminat masuk ITS, tidak ada salahnya melihat data jurusan kuliah di ITS yang banyak peminat pada Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023.
Baca juga: 10 Jurusan Kuliah Terketat di SNBP 2023, Acuan Daftar 2024
Dari data itu, bisa menjadi acuan kamu bila ingin ikut SNBP maupun SNBT di tahun 2024.
Ketika sudah terlihat jurusan kuliah di ITS yang banyak peminat, maka kamu bisa mencari jurusan lain yang masih kurang diminati. Dengan begitu, peluang masuk ITS pada tahun 2024 cukup besar.
Asal tahu saja, ada 11.994 peminat yang masuk ITS pada SNBP 2023. Sedangkan yang diterima hanya 1.331 peserta.
Jadi apa saja 10 jurusan kuliah di ITS yang banyak peminat pada SNBP 2023? Berikut daftarnya seperti dilansir dari laman ITS, Kamis (14/12/2023).
1. Jurusan Teknik Informatika
2. Jurusan Departemen Teknik dan Sistem Industri
3. Jurusan Departemen Sistem Informasi
4. Jurusan Teknik Sipil
5. Jurusan Teknik Elektro
Baca juga: 10 Jurusan Kuliah Terketat di Unpad pada SNBP 2023, Acuan Daftar 2024
6. Jurusan Teknik Mesin
7. Jurusan Arsitektur
8. Jurusan Statistika
9. Jurusan Manajemen Bisnis
Baca juga: 6 Ciri-ciri Orang yang Cocok Masuk Jurusan Psikologi
10. Jurusan Teknik Material
Dari semua daftar di atas, apakah ada jurusan kuliah yang disukai calon mahasiswa untuk masuk ke ITS?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.