JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Restu Triandy alias Andy /rif mulai tertarik menjadi anak band sejak duduk di bangku SMA.
Bahkan sebelum dikenal sebagai vokalis dari band /rif, pria berusia 51 tahun ini pernah menjadi gitaris.
"Sebelum sama /rif gue bermusik, kalau band sejak SMA. Dulu gitaris, backing vocal," kata Andy/rif dalam kanal YouTube David Bayu dikutip 优游国际.com, Jumat (2/10/2020).
Baca juga: Andy /rif Berkali-kali Cedera Tulang Belakang akibat Motocross
Andy /rif mengaku memulai kariernya sebagai anak band dari bawah.
"Ya (dulu ngeband) dari band sekolahan, band Agustusan," ujar Andy lagi.
Seiring berjalannya waktu, Andy kemudian membentuk band bersama Iwan dan gitaris Baron dan Dwi.
Baca juga: Andy /rif Pernah Alami Kecelakaan Mengerikan, Wajah Hancur hingga Gegar Otak
Namun lambat laun, beberapa personel hengkang termasuk Baron yang pada saat itu membantu band Gigi.
Andy lalu kembali mencari personel dan mengajaknya adiknya, Maggi, untuk bermain drum.
Baca juga:
Kebetulan /rif mendapat panggung di sebuah kafe secara reguler saat itu.
"Awalnya (dulu) masih blues, gitaris Baron terus Iwan, Ade, Dwi. Terus gonta-ganti personel sampai akhirnya Jikun, Deni, Maggi masuk," tutur Andy.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.