优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Yosep Anggi Noen Grogi Saat The Science of Fictions Diputar di Amerika

优游国际.com - 11/12/2020, 21:12 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Yosep Anggi Noen mengaku grogi saat film The Science of Fictions diputar di Amerika.

Pasalnya film tersebut membahas tentang pendaratan astronot di bulan.

Dalam ceritanya, NASA membuat sebuah konspirasi tentang pendaratan astronot pertamanya di bulan.

Baca juga: Gunawan Maryanto Tertantang Jadi Astronot dari Bantul di The Science of Fictions

Alih-alih mendaratkan kaki di bulan, astronot ini justru mengambil video pendaratan itu di pantai Parangkusumo, Bantul.

"Tidak ada tanggapan spesifik tapi saya grogi pas diputar di Amerika. Saya agak nervous di dua pemutaran, di Locarno Film Festival dan di Amerika," kata Anggi dalam konferensi pers virtual, Jumat (11/12/2020).

Kendati demikian pemutaran film The Science of Fictions di dua negara itu berlangsung lancar.

Baca juga: Bintangi The Science of Fictions, Lukman Sardi Sengaja Ingin Curi Ilmu Gunawan Maryanto

Yosep Anggi Noen bahkan merasa puas karena filmnya justru membuat pertanyaan tentang konspirasi pendaratan manusia pertama di bulan kembali diperbincangkan.

"Tapi pertanyaan itu jadi menarik dan dinamis karena mungkin orang-orang di sana juga ada yang mempertanyakan hal yang sama," kata Anggi.

Film The Science of Fictions sendiri saat ini sedang diputar di bioskop-bioskop di Indonesia.

Film ini dibintangi oleh Gunawan Maryanto, Lukman Sardi, Asmara Abigail, Marissa Anita, dan masih banyak lainnya.

Baca juga: Raih 10 Nominasi FFI, Berikut Sinopsis Film The Science of Fictions

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau