JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Shenina Cinnamon diminta sutradara Lucky Kuswandi untuk menuliskan cerita fantasi.
Bukan tanpa alasan, Lucky tampaknya meminta Shenina untuk melakukan itu agar sang aktris lebih mendalami perannya di film Dear David.
"Aku diminta sama Kak Lucky bikin (cerita) fantasi Shenina sendiri selama prosesnya itu, pokoknya seminggu aku disuruh minimal bikin tiga cerita fantasi," ucap Shenina Cinnamon saat konferensi pers Dear David di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2023).
Baca juga: 5 Fakta Menarik Film Dear David, Film Terbaru Shenina Cinnamon
Shenina menyimpan buku berisikan cerita-cerita fantasinya itu rapat-rapat di rumah agar tidak bisa dibaca orang lain.
"Seingat aku di rumah semoga enggak ketahuan siapa-siapa karena emang mau aku bakar supaya enggak ketahuan kayak tokoh Laras," ujarnya.
Namun, Shennina mengaku sudah terlanjur malu karena cerita fantasi yang dia buat telah dibaca Emir Mahira, lawan mainnya.
Baca juga: Film Dear David, Kisah Hidup Remaja Dibalut Self Love dan Self Compression
"Pernah dibaca langsung sama dia (Emir Mahira) itu aku malunya," ucap Shenina.
Shenina menuangkan perasaan malunya itu saat mengambil adegan kala cerita fantasi Laras tersebar hingga seantero sekolah.
"(Menulis cerita fantasi) itu menjadi salah satu yang membuat aku semakin memahami siapa itu Laras," tuturnya.
Kekasih Angga Yunanda itu mengatakan pernah juga merasakan hal serupa seperti yang dialami Laras.
Baca juga: Dibintangi Shenina Cinnamon dan Chicco Kurniawan, Film Cross The Line Akhirnya Resmi Tayang
"Apa yang dialami oleh Laras itu pernah aku rasain juga ketika mencari jati diri dan punya banyak fantasi di sana," ujarnya.
Shenina sangat bersyukur mendapat proyek Dear David dan bekerja sama dengan Lucky Kuswandi.
"Aku selalu emang pengin didirect sama Kak Lucky, kayaknya itu alasan skrip belom datang aku mau (terima tawaran)," imbuhnya.
Dear David mengangkat kisah tentang Laras (Shenina Cinnamon), gadis remaja yang menyukai siswa laki-laki di sekolahnya bernama David (Emir Mahira).
Laras dikenal sebagai siswi pintar yang mendapatkan beasiswa di sekolahnya, tetapi tidak ada yang kalau ia menulis blog fantasi dewasa yang menceritakan tentang David.
Suatu hari, blognya tersebar luas di sekolahnya dan hal ini membuat Laras takut identitasnya sebagai penulis akan terbongkar.
Dear David merupakan film original Netflix Indonesia yang siap tayang pada 9 Februari 2023.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.