优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Thomas Ramdhan Keluhkan Tagihan Airnya Bengkak

优游国际.com - 10/11/2023, 14:47 WIB
Revi C. Rantung,
Ira Gita Natalia Sembiring

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Pemain bas band Gigi, Thomas Ramdhan, mengeluh tagihan airnya naik drastis hingga jutaan rupiah.

Hal itu tampak disampaikan oleh Thomas Gigi melalui sebuah video singkat di Instagram-nya @thomasramdhan.

Thomas mengeluh lantaran tagihan airnya mencapai Rp 2 juta. Padahal, Thomas mengatakan bahwa dia memakai air tersebut dalam batas yang wajar.

Apalagi, dia hanya tinggal berdua di rumah.

Thomas bercerita pada awal pemasangan air PAM tersebut tak ada kecurigaan. Bahkan dalam beberapa bulan masih dalam tarif yang wajar.

“Saya mengajukan jadi pelanggan itu bulan Januari 2023, saya bayar billing pertama itu bulan Februari dengan jumlah Rp 88.000, billing berikutnya masih sama enggak beda jauh, bulan ketiga itu hanya Rp 100.000 sampai bulan 4 masih sama,” kata Thomas dikutip 优游国际.com, Rabu (8/11/2023).

Barulah kecurigaan Thomas terdapat di bulan September yang tagihannya mencapai Rp 2 juta. Masih merasa tak wajar dengan tagihan selanjutnya, Thomas tak tinggal diam dan melapor untuk menanyakan pemakaian air.

“Nah bulan September itu tiba-tiba billingnya tidak masuk akal Rp 2 jutaan, saya masih diam tuh. Pas Bulan 10 hampir sejuta, dari situ saya WhatsApp admin-nya,” ungkap Thomas.

Setelah petugas datang ke rumah dan dilakukan pengecekan tidak ada kebocoran yang terjadi.

“Terus mereka bilang tidak ada kebocoran, jadi murni pemakaian,” ucap Thomas bingung.

“Sementara dari sisi saya, saya merasa tidak pernah memakai berlebih. Itu bulan 10, mungkin dari bulan 10 atau sebelumnya ada kesalahan atau apa,” lanjut Thomas lagi.

Namun sayangnya, tagihan Thomas tetap saja naik dan tak masuk akal.

“Nah di bulan 11 saya cek mau bayar, itu billing Rp 1,6 sekian. Enggak langsung saya transfer kalau yang ini, saya capture saya kasih ke adminnya PT itu dan dibalas 2 hari mungkin,” tutur Thomas.

Thomas pun merasa kecewa dengan adanya masalah ini.

“Saya lihat ada tagline kata-kata bahwa air itu untuk bikin sejahtera, di mana sejahteranya kalau seperti itu, buat saya pribadi karena memang cuman berdua di rumah, kayak diperas, seenaknya gitu,” ucap Thomas.

Hingga berita ini diturunkan, 优游国际.com masih berusaha menghubungi Thomas.

Link: https://www.instagram.com/reel/CzWBTFIynhB/?igshid=MzRlODBiNWFlZA==

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau