优游国际

Baca berita tanpa iklan.
优游国际.com - 06/12/2023, 10:28 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jin BTS menjadi member pertama boy group BigHit Music yang masuk wajib militer (wamil).

Jin mulai masuk pelatihan pada 13 Desember 2022.

Diikuti oleh J-Hope, member kedua BTS yang menjalani wamil, yakni pada 18 April 2023.

Selama menjalani wamil mereka mencatatkan sejumlah prestasi, berikut detailnya.

Kim Seokjin atau Jin BTS

Jin BTS jalani wajib militer Jin BTS jalani wajib militer
Jin BTS mendaftar wamil sebagai tentara aktif.

Ia masuk di Pusat Pelatihan di Yeoncheon, Provinsi Gyeonggi yang merupakan bagian dari Divisi Infanteri Ke-5 Angkatan Darat Korea Selatan selama lima minggu.

Sebulan setelah perdana bergabung ke militer, Jin diangkat menjadi asisten instruktur di Pusat Pelatihan yang ia tempati sebelumnya mulai 19 Januari 2023.

Baca juga: Foto Jin BTS Selamatkan ARMY dari Perampokan di Brasil

Dilansir Koreaboo, penunjukan tersebut sangat terhormat, hanya diberikan kepada prajurit teladan yang menjadi standar untuk dijunjung orang lain.

Jin kemudian mendapat gelar Special Class (Elite) Warriors karena kebugaran fisik dan ketahanan mentalnya.

Evaluasi dilakukan berdasarkan kompetensi menembak, kekuatan dasar, kekuatan tempur, pelatihan tambahan, dan kekuatan mental.

Melalui Weverse pada 4 Desember, seperti dilansir Allkpop, Jin mengungkapkan rasa terima kasih atas ucapan ulang tahun ke-31 tahun yang jatuh dua hari sebelumnya.

Bersamaan dengan itu ia mengabarkan kini sudah menjabat posisi sersan.

Baca juga: Jin BTS Bagikan Foto Pakai Seragam Militer dan Topi Baret

Jung Hoseok atau J-Hope

J-Hope BTS membagikan kabar terbarunya dengan merilis fotonya mengenakan seragam tentara, Rabu (24/5/2023). Saat ini J-Hope sedang menjalani wajib militer.WEVERSE/BIGHIT MUSIC J-Hope BTS membagikan kabar terbarunya dengan merilis fotonya mengenakan seragam tentara, Rabu (24/5/2023). Saat ini J-Hope sedang menjalani wajib militer.
J-Hope juga memulai wamil sebagai tentara aktif dengan menjalani pelatihan dasar militer di Gangwon-do.

Pada 31 Mei 2023, seorang pejabat militer mengungkapkan bahwa J-Hope dipromosikan sebagai asisten instruktur, sama seperti Jin.

J-Hope terpilih menjadi asisten instruktur untuk Pusat Pelatihan Perekrutan Divisi Infanteri ke-36 setelah melewati evaluasi.

Pada awal Oktober 2023, J-Hope mengabarkan melalui Weverse ia telah menjadi asisten instruktur.

Ia tak menyangka beradaptasi dengan cepat di militer. Gelar Special Class (Elite) Warrior juga dipegang J-Hope.

Baca juga: Jalani Wamil, J-Hope BTS Kini Jadi Prajurit Pasukan Khusus

 Jin diperkirakan akan selesai wamil pada 12 Juni 2024 jika sesuai jadwal, sedangkan masa wamil J-Hope akan berakhir tanggal 17 Oktober 2024.

Member ketiga BTS yang menjalani wamil adalah Min Yoongi atau Suga. Namun dia menjalani tugas alternatif, yakni sebagai petugas layanan masyarakat.

Sementara itu empat member lainnya, yakni RM, Jimin, V, dan Jungkook dijadwalkan memulai wajib militer pada 11 dan 12 Desember 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau