JAKARTA, KOMPAS.com – Grup band Radja menolak menghapus video musik lagu “APA SIH”, meskipun mendapat protes dari Vadel Badjideh yang menjadi model dalam video tersebut.
Ian Kasela menegaskan, video musik itu masih bisa diakses melalui saluran YouTube resmi Radja.
“Enggak akan (direvisi). Kalau video klip, ya sudah dirilis. Enggak akan kita take down,” kata Ian Kasela dalam jumpa pers di daerah Mampang, Jakarta Selatan, Senin (23/12/2024).
Baca juga: Penjelasan Radja soal Lagu APA SIH Disebut Mirip APT. Rosè BLACKPINK
Gitaris Radja, Moldy, juga mengungkapkan bahwa video klip ini telah ditonton oleh banyak orang, sehingga tidak ada alasan untuk menghapusnya.
“Dalam 24 jam, hampir 200.000 (view). Kalau di-take down enggak mungkin. Biarin aja running,” ucap Moldy.
Radja menegaskan, mereka tidak memiliki niat buruk terhadap Vadel melalui video klip tersebut.
Ian Kasela berharap agar Vadel bisa lebih santai dalam menyikapi hal ini.
Baca juga: Radja Klarifikasi soal Vadel Badjideh yang Kecewa Wajahnya Ditempeli Gambar Monyet
“Kalau gue sih lebih berharap dia (Vadel) bisa lebih rileks, lebih santai. Toh itu juga enggak ngatain dia monyet. Justru kita mau menggiring publik kalau dia Bruno Mars Indonesia,” ujar Ian.
Radja juga menekankan, mereka ingin terus fokus berkarya ke depannya tanpa terlibat kontroversi.
“Di postingan gue, ya gue hadapi dan jalani. Ke depannya ya sudahlah,” tutur Ian.
Sebagai informasi, Radja baru saja merilis sing “Apa Sih” pada 21 Desember 2024, dengan Vadel Badjideh sebagai model video klipnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.