JAKARTA, KOMPAS.com - Artis Kirana Larasati melaporkan kasus dugaan penipuan yang dialaminya ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Hal ini pun dikonfirmasi oleh Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Murodih.
“Mereka melaporkan ini pada hari Rabu, tanggal 7 Mei 2025 pukul 18.50,” kata Murodih saat dikonfirmasi 优游国际.com, Jumat (9/5/2025).
“Kasus penipuan atau perbuatan curang. Pelaku yang dilaporkan bernama KGS,” lanjut Murodih.
Baca juga: Lebih Percaya Diri Setelah Oplas Hidung, Kirana Larasati: Bukan Mau Ubah, tapi Hilangkan Bengkoknya
Murodih kemudian menjelaskan kronologi dugaan penipuan yang dialami Kirana.
Penipuan itu berawal ketika Kirana ingin mendaftarkan IMEI iPhone-nya ke Bea Cukai.
“Di mana kemudian korban mencari lewat Google dan berkomunikasi di nomor yang sudah tercatat di sini. Nomor handphone diteruskan lewat chat,” ucap Murodih.
Baca juga: Kirana Larasati Habiskan Rp 200 Juta untuk Operasi Hidung di Bangkok
Selanjutnya, Kirana diarahkan untuk melakukan pembayaran pendaftaran IMEI lewat Qris atas inisial BVT.
Setelah melakukan pembayaran pertama, Kirana kembali diminta untuk melakukan pembayaran kedua.
“Ya, selanjutnya pelaku memberikan Qris kembali untuk pembayaran pendaftaran IMEI kedua atas nama KGS,” kata Murodih.
Baca juga: Blak-blakan Akui Oplas Hidung, Kirana Larasati: Aku Enggak Akan Alasan Sinus
Kirana kemudian diminta untuk melakukan pembayaran untuk validasi, dan pelaku berjanji saldonya tidak akan terpotong.
“Kemudian pelaku kembali memberikan Qris atas nama BLA dengan alasan untuk validasi dan tidak akan terpotong, tetapi diketahui kemudian saldo korban terpotong kembali,” ucap Murodih.
Murodih mengatakan, karena sudah tiga kali transaksi, Kirana pun curiga dan lantas mengabaikan chat pelaku.
Kirana merasa dirugikan sebesar Rp 6.590.000.
Baca juga: Cerita Kirana Larasati Bertemu Buaya Saat Diving di Meksiko
“Kemudian korban curiga dan mengabaikan chat dari pelaku. Atas kejadian tersebut, korban merasa dirugikan sebesar Rp 6.590.000 dan melaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk ditindak lanjut,” tutur Murodih.
Sementara, di Instagram-nya, Kirana menjelaskan mengenai dugaan penipuan yang dialaminya.
"Kasus ini sudah ditangani di Polres Jakarta Selatan dan bank terkait. Doain saja semoga kasus ini cepat selesai. Intinya ini aku kena scam dan kehilangan sejumlah uang, terima kasih ya," tulis Kirana dalam Instagram Story-nya, Jumat (9/5/2025).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.