KOMPAS.com - Timnas basket Indonesia akan beraksi di laga pamungkas cabang olahraga basket SEA Games 2021 saat menghadapi Filipina pada Minggu (22/5/2022) dengan tip-off pukul 15.00 WIB.
Filipina sendiri merupakan raja basket Asia Tenggara dengan 18 medali emas dan dua perak sejak 1977.
Sementara, Garuda baru mengoleksi empat medali perak dan tiga perunggu.
Kemenangan atas Filipina pada laga nanti bisa menghadirkan medali emas perdana bagi tim Garuda.
Indonesia dan Filipina sejauh ini tak terkalahkan dalam lima pertandingan SEA Games 2021.
Baca juga: Timnas Basket Indonesia Potensi Raih Emas SEA Games 2021
Mengingat ketatnya persaingan antarkedua negara, pelatih timnas basket Indonesia, Milos Pejic, berharap pemain naturalisasi asal Amerika Serikat, Marques Bolden, bisa jadi pembeda jelang laga final.
Marques Bolden tampil perdana di SEA Games 2021 saat melawan Vietnam pada Sabtu.
Pemain yang memperkuat Salt Lake City Stars di NBA G League itu merumput selama sekitar lima menit dengan menyumbang empat poin.
View this post on Instagram
Ini adalah kali pertama pemain berusia 24 tahun itu bermain setelah absen dalam empat laga pertama akibat cedera pergelangan kaki.
"Dia bermain hanya lima menit, terlalu singkat untuk memberikan penilaian," ucap Milos seperti dikutip dari Antara.
"Namun, Bolden adalah pemain level tinggi untuk kompetisi ini. Saya berharap dia bisa jadi leader dalam tim. Hanya, sayangnya saya belum elihat hal itu di dia."
Sayang, Milos masih belum menentukan apakah sang pemain berposisi Center itu bisa beraksi atau tidak dalam laga menentukan kontra FIlipina.
"Kami akan bertanya bagaimana perasaannya setelah bermain malam ini," lanjut mantan pelatih kepala Satria Muda Pertamina tersebut.
Indonesia terakhir bersua Filipina pada semifinal SEA Games 2019. Ketika itu, Garuda harus menyerah cukup telak 70-97 kepada sang tuan rumah.
Filipina akhirnya meraih emas setelah mengalahkan Thailand 115-81 sementara Indonesia kembali kalah pada perebutan laga perunggu melawan Vietnam.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.