KOMPAS.com - Sebuah unggahan yang beredar di media sosial menyebarkan informasi dengan klaim aktor Stefan William meninggal dunia.
Postingan itu diunggah 2 Februari 2025, sehingga muncul kesan baru saja terjadi.
Unggahan itu juga memperlihatkan foto Stefan William disertai ucapan duka, sebagaimana yang ada pada obituari pada umumnya.
Akan tetapi, unggahan itu dipastikan hoaks.
Stefan William masih beraktivitas, yang juga bisa dilihat dalam akun media sosialnya. Pada 7 Februari 2025 misalnya, dia masih mengunggah konten di Instagram Story.
Kabar meninggalnya Stefan juga pernah beredar pada 2022. Saat itu, dia dikabarkan meninggal akibat kecelakaan.
Lalu bagaimana hoaks kali ini beredar? Simak penjelasan dan bantahan kabar itu dalam infografik berikut ini:
/cekfakta/read/2025/02/14/131600582/infografik--hoaks-meninggalnya-aktor-stefan-william-simak-bantahannya