KOMPAS.com - Edamame merupakan kacang kedelai utuh yang masih muda dan berbentuk polong.
Bentuk edamame yang akan ditemui masih terbungkus kulit dan berwarna hijau segar.
Dilansir dari , edamame memiliki tekstur yang lembut dan tidak keras ketika dimakan.
Edamame banyak ditemukan di masakan Asia Timur. Namun demikian, Kabupaten Jember di Jawa Timur terkenal sebagai sentra peghasil edamame kualitas wahid.
Baca juga: Cara Masak dan Simpan Edamame, Bisa Awet Sampai Setahun
Mengonsumsi edamame ternyata memiliki banyak manfaat terutama bagi anak-anak dalam masa pertumbuhan.
Lailatul Badriyah, Food Technologist ANJ dengan produk edamame Edashi, menjabarkan empat manfaat konsumsi edamame untuk keseharian dalam Live Instagram “GEDOR (Grebek Dapoer)” bersama Foodplace, Jumat (17/9/21).
Edamame kaya akan kandungan nutrisi terutama pada protein karena memiliki protein yang tinggi.
Dalam edamame, protein yang terkandung di dalamnya sangat banyak terutama protein esensial.
Baca juga: Resep Jus Edamame, Sarapan Praktis dan Enak
Protein esensial merupakan protein yang dibutuhkan tubuh, tetapi tidak bisa dibentuk oleh tubuh. Protein ini sangat penting untuk tubuh.
Oleh karena itu, diperlukan asupan dari luar untuk protein tersebut salah satunya dari edamame ini.
Nutrisi-nutrisi yang terkandung dalam edamame sangat bagus untuk pertumbuhan sel-sel tubuh misalnya untuk keseimbangan dan mencegah kanker prostat.
Selain itu terdapat juga zat besi yang berguna untuk darah. Edamame juga kaya antioksidan, yang dapat mencegah penuaan dini.
Baca juga:
Manfaat edamame tidak hanya berlaku bagi orang dewasa saja. Anak-anak, khsusnya yang dalam masa pertumbuhan juga mendapat dampak yang baik saat mengonsumsi edamame.
Baca juga: Resep Bubur Kentang Edamame, Menu MPASI Bayi 8 Bulan
Edamame dapat membantu pertumbuhan anak karena adanya kombinasi protein dan zat besi yang bagus untuk pertumbuhan sel.
Dalam menjalankan diet plant-based, seseorang biasanya mengonsumsi sayur-sayuran dan menghindari produk hewani.
Seseorang yang menjalankan diet ini tentu membutuhkan protein. Protein tersebut bisa didapat dari edamame ini.
Selain itu edamame juga tidak menyebabkan asam urat, sehingga sangat baik dikonsumsi vegan atau vegetarian.
Baca juga: Resep Sop Telur Edamame, Sarapan Sehat yang Baik untuk Paru-paru
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.