KOMPAS.com - Sering khawatir dengan sang anak yang sering jajan di pinggir jalan? Simak sederet resep jajanan anak harga 1000 yang mudah diikuti.
Sederet menu jajanan anak ini terbuat dari bahan yang mudah dan murah dibeli. Kamu bisa membuatnya agar cita rasanya enak dan kualitas jajanan terjaga.
Baca juga:
Cimol merupakan jajanan dari aci yang dibentuk bulat dan biasa dihidangkan dengan bubuk cabai atau garam.
Ada tips membuat cimol kopong dan tidak meledak ala pedagang.
Ciok merupakan jajanan kaki lima dari tepung tapioka yang biasa dihidangkan dengan sambal kacang atau saus sambal. Cilok kerikil ini punya bentuk kecil yang mudah dinikmati.
Telur gulung merupakan jajanan anak harga 1000 yang banyak dijual di pinggir jalan. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan bahan seperti telur, air, bawang putih, dan bumbu halus.
Gorengan ala kaki lima yang satu ini biasa dijual per tusuknya. Ada yang bisa membuatnya dengan menggunakan tepung sagu dan ada yang menggunakan tepung terigu.
Resep otak-otak yang satu ini menggunakan daging ikan tengiri sebagai salah satu bahan utamanya. Kemudian dicampurkan dengan adonan tepung tapioka dan santan.
Puding sedot ini juga bisa kamu jadikan sebagai ide jualan. Bahan yang digunakan pun cukup ekonomis. Kuncinya adalah dengan menambahkan tepung maizena dan adonan yang dibuat sedikit encer.
Cilung atau aci digulung ini biasa dihidangkan dengan bubuk cabai. Bahan dari cilung adalah tepung aci yang digulung dan dihidangkan dengan bumbu pedas atau gurih.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.View this post on Instagram