优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Jepang Kerahkan Jet-jet Tempurnya Saat Pesawat Rusia Mengitari Negara

优游国际.com - 13/09/2024, 09:19 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber

TOKYO, KOMPAS.com - Kementerian Pertahanan Jepang mengerahkan jet-jet tempurnya setelah pesawat-pesawat Rusia terbang mengitari negara mereka untuk pertama kalinya dalam lima tahun terakhir.

Kementerian itu pada Jumat (13/9/2024) mengatakan, dari Kamis (12/9/2024) pagi hingga sore, pesawat Tu-142 Rusia terbang dari laut antara Jepang dan Korea Selatan menuju wilayah selatan Okinawa.

Pesawat-pesawat itu kemudian terbang ke arah utara di atas Samudra Pasifik untuk menyelesaikan perjalanan mereka di utara pulau Hokkaido.

Baca juga: Kata Putin jika Barat Biarkan Ukraina Gunakan Senjata Jarak Jauh untuk Serang Wilayah Rusia

Pesawat-pesawat Rusia tersebut tidak memasuki wilayah udara Jepang, tetapi terbang di atas wilayah yang menjadi sengketa teritorial antara Jepang dan Rusia.

“Sebagai tanggapan, kami mengerahkan jet tempur Pasukan Bela Diri Udara dalam keadaan darurat,” kata Kementerian Pertahanan Rusia dalam sebuah pernyataan, dikutip dari AFP.

Terakhir kali pesawat militer Rusia mengitari Jepang adalah pada 2019. Insiden lima tahun lalu itu melibatkan pesawat pengebom yang memasuki wilayah udara "Negeri Samurai".

Sebagai informasi, pada awal pekan ini kapal perang Rusia dan China telah memulai latihan bersama di Laut Jepang.

Latihan ini merupakan bagian dari latihan angkatan laut besar-besaran yang digambarkan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai latihan terbesar dalam tiga dekade terakhir.

Rusia dan China telah meningkatkan kerja sama militer dalam beberapa tahun terakhir, dengan keduanya mencerca apa yang mereka anggap sebagai dominasi AS dalam urusan global.

Mereka mendeklarasikan kemitraan “tanpa batas” tak lama sebelum Moskwa meluncurkan serangannya di Ukraina pada 2022.

Baca juga: Agensi Media AS Diduga Terima Jutaan Dollar, Promosikan Propaganda Pro-Rusia

Sejak dimulainya konflik Ukraina, hubungan antara Jepang dan Rusia memburuk dengan tajam, yang sama-sama mengklaim Kepulauan Kuril - yang dikenal di Jepang sebagai Wilayah Utara.

Uni Soviet merebut kepulauan vulkanik yang terletak strategis di utara Hokkaido pada hari-hari terakhir Perang Dunia II, dan telah mempertahankan kehadiran militer di sana sejak saat itu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Trump Klaim Rusia-Ukraina Sepakat Segera Berunding Gencatan Senjata

Trump Klaim Rusia-Ukraina Sepakat Segera Berunding Gencatan Senjata

Global
Klaim Tak Pernah Beli Beras Saat Harga Melonjak, Menteri Pertanian Jepang Tuai Kecaman

Klaim Tak Pernah Beli Beras Saat Harga Melonjak, Menteri Pertanian Jepang Tuai Kecaman

Global
Taiwan Ajak China Berdialog demi Perdamaian Kawasan

Taiwan Ajak China Berdialog demi Perdamaian Kawasan

Global
Usai TikToker Wanita Meksiko, Kini Gadis Influencer Kolombia Tewas Ditembak

Usai TikToker Wanita Meksiko, Kini Gadis Influencer Kolombia Tewas Ditembak

Global
Megatsunami Setinggi 300 Meter Ancam AS

Megatsunami Setinggi 300 Meter Ancam AS

Global
Sinkhole di New Jersey, Warga Akui Jarang Melihat Kejadian Serupa

Sinkhole di New Jersey, Warga Akui Jarang Melihat Kejadian Serupa

Global
Mengenal Suriname: Negara Kecil di Amerika Selatan dengan Jejak Etnis Jawa

Mengenal Suriname: Negara Kecil di Amerika Selatan dengan Jejak Etnis Jawa

Global
Diagnosis Kanker Joe Biden Picu Sorotan terhadap Isu Kesehatan Semasa Menjabat

Diagnosis Kanker Joe Biden Picu Sorotan terhadap Isu Kesehatan Semasa Menjabat

Global
China Diuntungkan dalam Konflik India-Pakistan, Industri Senjata Jadi Sorotan

China Diuntungkan dalam Konflik India-Pakistan, Industri Senjata Jadi Sorotan

Global
Kepala RS Augusta Victoria Kunjungi Finlandia, Desak Penghentian Perang di Gaza

Kepala RS Augusta Victoria Kunjungi Finlandia, Desak Penghentian Perang di Gaza

Global
Houthi Yaman Ancam Blokade Pelabuhan Israel, Ini Alasannya

Houthi Yaman Ancam Blokade Pelabuhan Israel, Ini Alasannya

Global
Hasil Trump Telepon Putin, Gencatan Senjata Ukraina Masih Belum Jelas

Hasil Trump Telepon Putin, Gencatan Senjata Ukraina Masih Belum Jelas

Global
[POPULER GLOBAL] Pesawat Ini Terbang 10 Menit Tanpa Pilot | Nigeria Jadi Negara Bebas Utang

[POPULER GLOBAL] Pesawat Ini Terbang 10 Menit Tanpa Pilot | Nigeria Jadi Negara Bebas Utang

Global
Israel Berhasil Pulangkan Barang Pribadi Mata-mata Mossad yang Dieksekusi Suriah pada 1965

Israel Berhasil Pulangkan Barang Pribadi Mata-mata Mossad yang Dieksekusi Suriah pada 1965

Global
Wanita di Brasil Bunuh Suami karena Tonton Film Dewasa

Wanita di Brasil Bunuh Suami karena Tonton Film Dewasa

Global
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau