JAKARTA, KOMPAS.com-- Kamar tidur sering kali merupakan tempat yang paling nyaman bagi kita.
Sayangnya, kamar tidur seringkali terkesan berantakan karena barang-barang yang berserakan.
Padahal, kamar yang berantakan akan membuat kita merasa tidak nyaman. Terutama jika kamar tidur yang kamu miliki tidak terlalu luas, berantakan akan membuatnya tampak semakin sempit.
Untuk itu perlu adanya tempat penyimpanan untuk merapikan barang-barang yang ada di kamar tidurmu.
Berikut adalah tips menciptakan ruang penyimpanan di kamar tidur yang sempit seperti dilansir dari Better Homes and Gardens, Selasa (1/6/2021).
1. Penyimpanan di bawah tempat tidur
Jika kamu memiliki ruang di bawah tempat tidur, pastikan untuk menggunakannya. Bergantung pada ukuran ruangannya, area ini adalah cara yang terbaik dan paling rapi untuk menyimpan barang-barang seperti seprai, sepatu, atau bantal ekstra.
Ada banyak dipan tempat tidur yang memiliki laci built-in. Selalu pastikan laci tidak terhalang oleh barang lain seperti meja samping tempat tidur, agar mudah dibuka dan ditutup.
Solusi dekoratif adalah dengan menggunakan keranjang anyaman untuk menambahkan trim bohemian ke bingkai tempat tidur.
Alternatifnya, kamu bisa menggunakan kotak plastik datar dengan roda yang memiliki penutup agar barang-barang terhindar dari debu.
2. Di atas tembok
Ketika ruang menjadi masalah, kamu bisa menggunakan tembok kamarmu. Ada begitu banyak solusi penyimpanan vertikal yang memaksimalkan ruang dinding namun tetap menghasilkan tampilan yang cantik.
Kamu bisa menata koleksi topi atau jaketmu di rak gantung di tembok. Jangan lupa lengkapi rak dengan pengait yang kuat serta perhatikan barang-barang yang akan kamu letakkan di
dalamnya, jangan sampai bebannya melebihi kapasitas.
Ada banyak sudut dan celah di sekitar rumah yang seringkali kurang dimanfaatkan dan ruang di belakang (sebagian besar) pintu adalah penyebab utamanya.
Bergantung pada seberapa luas ruangnya, ada beberapa cara untuk mengubah ruang yang tak digunakan ini menjadi tempat penyimpanan.
Jika ruang memungkinkan, rak tersembunyi atau rak gantung bisa kamu letakkan di sana. Kamu bisa menambahkan pernak-pernikmu di sana agar kamar semakin semarak.
Jika areanya sedikit lebih miring, coba pasang beberapa gantungan baju untuk menggantung barang-barang seperti handuk basah dan pakaian kotor.
Luangkan waktu untuk berpikir kreatif tentang ruang dan kebutuhan lemarimu. Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda dalam hal penyimpanan lemari.
Kamu mungkin memiliki ratusan sepatu yang membutuhkan ruang atau koleksi jaketmu yang luar biasa banyak.
Setelah itu, putuskan solusi yang akan kamu ambil terkait penyimpanan lemari. Buatlah keputusan barang mana yang akan kamu simpan, mana yang sudah harus disisihkan.
Jika kamu tidak memiliki lemari pakaian, mengapa tidak mempertimbangkan untuk membuatnya? Dengan begitu, kamu dapat memenuhi kebutuhan penyimpanan.
Bagi mereka yang memiliki lemari pakaian yang tidak terlalu besar, buat ruang gantung ekstra dengan menggunakan kait 'S' untuk menggandakan gantungan pakaian.
Cincin tirai yang biasanya digunakan pada tirai shower juga dapat menjadi teman lemari yang
berguna untuk menggantung syal dan ikat pinggang. Jangan lupa rak paling atas dengan menggunakan kotak yang aman agar barang-barang yang jarang digunakan tetap aman dan tidak terlihat.
/homey/read/2021/06/01/222857776/4-ide-ciptakan-ruang-penyimpanan-untuk-kamar-yang-sempit