优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Murah Meriah, DIY Membuat Pewangi Kamar Mandi dengan Sabun Batang

优游国际.com - 15/05/2021, 14:55 WIB
Lolita Valda Claudia,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber

JAKARTA, KOMPAS.com- Kamar mandi yang bau tentu mengganggu kenyamanan dan membuatmu tak betah berlama-lama di dalamnya. Padahal, bagi sebagian orang, kamar mandi adalah tempat favorit untuk menenangkan diri dan mencari inspirasi.

Tak perlu khawatir, dengan modal tak sampai Rp5.000, kamu bisa membuat pengharum ruangan kamar mandi dari sabun batang yang praktis dan tentunya hemat biaya. 

Baca juga: 5 Tanaman untuk Pewangi Kamar Mandi

Melansir dari kanal YouTube Dodi Satria, berikut ini DIY membuat pewangi kamar mandi dengan sabun batangan.

Koleksi sabun Bonne Mere dari L'OccitaneL'Occitane Koleksi sabun Bonne Mere dari L'Occitane

Bahan yang Diperlukan

  • Satu buah sabun batangan merek apa pun. Kamu bisa memilih aroma sabun batang yang sesuai dengan kesukaanmu.
  • Satu plastik dengan perekat berukuran sedang.
  • Satu tusuk gigi.
  • Alat pemarut keju. 
  • Sebuah mangkuk. 
  • Satu buah sendok plastik. 

Baca juga: Simak, Trik Membuat Pewangi Alami untuk AC di Dalam Ruangan

Cara Membuat Pewangi Kamar Mandi

  • Buka bungkus sabun, lalu parut sabun dengan pemarut keju. Cara ini dilakukan agar aroma sabu lebih semerbak.
  • Rapihkan sisa-sisa parutan yang masih menempel pada pemarut menggunakan sendok plastik.
  • Lubangi plastik menggunakan tusuk gigi secara menyeluruh agar wangi sabun tercium ketika diletakkan di kamar mandi.
  • Selanjutnya, masukkan parutan sabun ke dalam plastik yang sudah dilubangi. Lakukan perlahan agar tidak berceceran dan tumpah.
  • Tutup perekat plastik, lalu lubangi bagian atas plastik agar bisa digantung di dalam kamar mandi.
  • Kini, pewangi kamar mandi dari sabun batangan sudah bisa digunakan sebagai pengharum ruangan.

Baca juga: Cara Mengharumkan Pakaian Tanpa Pewangi Buatan

Itulah cara membuat pewangi kamar mandi dari sabun batangan. Sebaiknya, letakkan pewangi tersebut di bagian atas tembok kamar mandi atau di tempat yang kering dan jauhkan dari jangkauan anak-anak. Bagaimana tertarik untuk mencobanya? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau