KOMPAS.com - Sebuah video viral memperlihatkan seorang warga Tangerang, Banten, yang melampiaskan emosinya kepada Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia.
Peristiwa tersebut terjadi saat Bahlil tengah melakukan kunjungan ke Pangkalan Gas LPG 3 Kg Budi Setiawan di Jalan Palem Raya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, pada Selasa, (4/2/2025).
Warga bernama Effendi itu terlihat penuh emosi saat menyampaikan protes keras kepada Bahlil terkait kesulitan yang dialaminya dalam memperoleh gas Elpiji 3 kg.
Baca juga:
Effendi yang mendapat kesempatan untuk mengungkapkan kekecewaannya terlihat sangat emosional ketika berbicara di depan Bahlil.
Dengan suara bergetar, ia mengungkapkan kekecewaannya sambil memegang tabung gas elpiji 3 kg yang ia bawa.
"Saya sekarang lagi masak pak, saya tinggal demi antre gas doang," ujar Effendi, menggambarkan kesulitannya untuk mendapatkan gas.
Dengan penuh kekesalan, Effendi terus melanjutkan keluhannya kepada sang menteri.
"Bukan masalah ambil gasnya, anak kami lapar pak, butuh makan, butuh kehidupan pak, logikanya berjalan dong pak," kata Effendi penuh emosi.
Dalam situasi ini, terlihat pengawal Bahlil mencoba menenangkan Effendi dengan mengatakan, "Iya iya, udah sabar pak sabar, tenang."
Baca juga:
Menteri Bahlil Lahadalia merespons keluhan warga dengan tenang keluhan yang disampaikan Effendi.
Ia meminta Effendi untuk tenang agar dapat mendengarkan penjelasan darinya.
"Iya, iya sudah ya pak, kita paham pak, oke, kita mengurusi banyak orang dan bapak juga," ujar Bahlil dengan sabar.
Setelah itu, Bahlil berbalik badan untuk berbicara dengan media yang telah menunggu sejak pagi.
Ketika ditanya oleh awak media mengenai protes yang terjadi, Bahlil memberikan penjelasan yang bijak.
"Oh, tidak apa-apa. Pemerintah kan harus mendengar langsung dari rakyat. Saya kenapa turun langsung, supaya kita bisa mendengar," kata Bahlil.
Lebih lanjut, Bahlil mengungkapkan bahwa masukan dari warga seperti Effendi akan dipertimbangkan untuk melakukan perbaikan.