优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Proyek Tol Bunder-Manyar Masih Tahap Persiapan

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Wilan Oktavian mengatakan, saat ini progres proyek Tol KLBM Seksi 4 Bunder-Manyar sepanjang 9,39 kilometer masih dalam tahapan penyiapan dokumen.

"Segmen Bunder-Manyar sebagai bagian dari rencana Jalan Tol Tuban-Gresik saat ini sedang dalam progres penyusunan readiness criteria," kata Wilan kepada 优游国际.com, Jumat (11/07/2025).

Sementara tiga seksi lainnya, yakni Seksi 1 Krian–Kademean Mengganti sepanjang 9,45 kilometer, Seksi 2 Kademean Mengganti–Boboh sepanjang 13,53 kilometer, dan Seksi 3 Boboh–Bunder sepanjang 6,02 kilometer sudah beroperasi sejak tahun 2020.

"Jalan Tol Krian-Legundi-Bunder sepanjang 29 kilometer telah beroperasi sejak 19 November 2020," ujarnya.

Berdasarkan data Kementerian PU, Tol KLBM menghubungkan antar kawasan industri utama di wilayah penyangga utama Kota Surabaya, yaitu Sidoarjo dan Gresik.

Jalan tol ini juga dapat memberikan manfaat penting dalam mengurai titik kemacetan di Jalan Tol Surabaya-Gempol.

Selain itu, juga memberikan dukungan lain dalam akses mobilitas kendaraan logistik pada sekitar kawasan Pelabuhan di Jawa Timur.

Kehadiran Tol KLBM dapat menjadi penghubung ke daerah wisata di wilayah Jawa Timur, sehingga dapat memberikan kemudahan akses kendaraan bagi para wisatawan yang datang untuk menikmati setiap pariwisata yang ada.

Adapun nilai investasi proyek Tol KLBM adalah sekitar Rp 12,93 triliun.

/properti/read/2025/04/15/160000221/proyek-tol-bunder-manyar-masih-tahap-persiapan

Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke