优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Isu Coldplay Konser di Jakarta, Pengelola Stadion Utama GBK Angkat Bicara

优游国际.com - 10/04/2023, 17:44 WIB
Melvina Tionardus,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengelola Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) angkat bicara berkait isu band Inggris, Coldplay, akan menggelar konser di stadion tersebut.

Menurut pengelola, belum ada informasi yang mereka terima perihal Coldplay akan menggunakan SUGBK sebagai venue manggung.

"Sehubungan dengan adanya pertanyaan terkait rencana konser Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) hingga saat ini kami belum menerima informasi terkait hal tersebut," kata Humas Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno (PPKGBK), Dea Amelia dalam siaran pers yang diterima 优游国际.com, Senin (10/4/2023).

Pengelola membenarkan bahwa SUGBK telah dipesan selama 12 hari untuk November mendatang.

Baca juga: Awal Mula Munculnya Rumor Coldplay Bakal Gelar Konser di Indonesia

"Adapun berdasarkan informasi yang tertera dalam website pemesanan online kami, SUGBK telah dibooking untuk kegiatan konser musik internasional pada tanggal 5-17 November 2023," tutur Dea Amelia.

Meskipun demikian, sejauh ini tidak ada penyebutan nama artis internasional yang akan menggelar konser di stadion tersebut.

Sejak pekan lalu rumor dan dugaan Coldplay akan singgah perdana ke Jakarta berhembus kencang di media sosial.

Isu ini menciat dari twit pengamat musik Adib Hidayat yang mengatakan akan ada satu band besar yang akan tampil di Indonesia, tanpa menyebutkan namanya.

Baca juga: Unggahan Jadwal Tur Konser Coldplay 2023 Diserbu Komentar Netizen Indonesia

Di satu sisi, Coldplay memang tengah gencar menjalani konser Coldplay Music of the Sphere World Tour di benua Amerika dan Eropa.

Mereka disebut akan melanjutkan tur ke benua Asia.

Warganet pun berinisiatif mengecek ketersediaan slot di SUGBK, mengingat Coldplay membutuhkan venue besar untuk menggelar konser.

Didapati kemudian bahwa ada yang memesan SUGBK selama 12 hari tersebut dan membuat rumor ini semakin kencang.

Baca juga: Ramai Twit Adib Hidayat soal Band Besar Bakal Manggung di Jakarta, Netizen Spekulasi Coldplay hingga Blink 182

Dikutip dari laman resmi Coldplay pada Senin (10/4/2023) pukul 17.30 WIB, tercatat jadwal tur band tersebut hingga 1 Oktober 2023.

Pada tanggal tersebut Coldplay menggelar konser di Rose Bowl, Los Angeles, AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau