JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagian besar unit apartemen eksisting di Surabaya ternyata berlokasi di area Surabaya Barat.
Berdasarkan laporan Colliers Indonesia, dari total 54.487 unit apartemen yang tersedia, 44 persen di antaranya berlokasi di Surabaya Barat.
“Surabaya Barat telah menjadi kontributor utama dalam pertumbuhan jumlah unit sejak tahun 2020, di mana besarnya mencapai 44 persen dari total apartemen yang ada,” ungkap Colliers Indonesia dalam Laporan Kondisi Pasar Properti Surabaya per Semester II 2023.
Bukan kebetulan semata, lokasi Surabaya Barat dipilih karena di sana banyak konsumen dari luar negeri atau ekspatriat.
“Pembangunan apartemen di Surabaya Barat diarahkan pada segmen kelas menengah ke atas dan kelas atas. Hal ini karena disana terdapat banyak sekolah internasional, tempat tinggal ekspatriat, banyak mal kelas atas serta pada kompleks perumahan kelas atas,” papar Colliers.
“Di Surabaya Timur, terdapat banyak pabrik dan universitas sehingga banyak pengembang yang menawarkan apartemen untuk kelas menengah ke bawah,” tegas Colliers.
Ditambahkan, hingga tahun 2026 mendatang, di Surabaya akan ada 7 apartemen baru dengan total 5.009 unit.
“Surabaya Barat akan terus mempertahankan posisinya sebagai sub pasar paling aktif, karena memiliki jumlah proyek paling banyak yang sedang dibangun yakni sekitar 43 persen,” jelas Colliers.
Setelah Surabaya Barat, proyek apartemen terbanyak berikutnya ada di Surabaya Selatan (29 persen). Sedangkan daerah lainnya masing-masing memiliki total 14 persen dari keseluruhan proyek.
/properti/read/2024/01/31/160000521/ini-alasan-surabaya-barat-jadi-lokasi-favorit-pengembang-apartemen