优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

77 Ucapan Hari Raya Waisak 2025: Penuh Doa dan Pesan Damai

优游国际.com - Hari Raya Waisak 2025 akan diperingati tepat pada tanggal 12 Mei mendatang, ini adalah momen penuh makna untuk umat Buddha di seluruh Indonesia dan dunia.

Setiap tahun, perayaan ini menjadi waktu yang dinantikan bukan hanya karena nilai spiritualnya, tetapi juga karena pesan damai dan kasih yang selalu mengalir dalam setiap doa dan ucapan.

Selengkapnya, yuk kita simak bagaimana ucapan Hari Raya Waisak 2025 yang dapat dikirimkan ke orang terdekat hingga jadwal libur Waisak 2025 lengkap mulai dari libur nasional dan cuti bersama!

Ucapan Waisak 2025

Ucapan Hari Raya Waisak 2025 menjadi jembatan untuk menebar kebaikan, mempererat tali persaudaraan, dan menyebarkan semangat damai di tengah masyarakat.

Berikut kumpulan 77 ucapan Hari Raya Waisak 2025 yang bisa kamu gunakan:

Makna Hari Raya Waisak

Waisak berasal dari Bahasa Pali, “Vesakha” atau “Vaisakha” dalam Bahasa Sansekerta, di mana “Vesakha” diambil dari nama bulan yang terdapat dalam kalender Buddhis yang biasanya jatuh di bulan Mei pada kalender Masehi.

Mengutip Buku Sejarah Agama dan Kepercayaan di Dunia (2024) karya Siti Fauziyah, Waisak adalah hari raya umat Buddha untuk memperingati tiga peristiwa penting, atau disebut juga dengan Tri Suci Waisak.

Tiga peringatan tersebut yaitu kelahiran, pencerahan, dan wafatnya Sang Buddha Gautama.

Perayaan ini bukan hanya sekadar ritual keagamaan, melainkan juga momen refleksi spiritual yang mengajak umat Buddha untuk menghayati nilai-nilai luhur seperti kasih sayang, pengendalian diri, dan kebijaksanaan.

Di Indonesia, Waisak menjadi hari libur nasional yang memberikan kesempatan bagi masyarakat umum untuk beristirahat dan menikmati waktu libur, sedangkan untuk umat Buddha dapat lebih khidmat mengikuti ritual dan kegiatan perayaan Waisak.

Jadwal libur Waisak 2025

Dilansir dari Ditjen Bimas Buddha Kementerian Agama, pada tahun ini tema Waisak 2025 yaitu, “Tingkatkan Pengendalian Diri dan Kebijaksanaan Mewujudkan Perdamaian Dunia”.

Sementara untuk hari libur Waisak 2025, pemerintah telah menetapkan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1017, Nomor 2, dan Nomor 2 Tahun 2024.

Yaitu libur nasional Waisak 2025 jatuh pada hari Senin, 12 Mei 2025 dan cuti bersama pada Selasa, 13 Mei 2025.

Adanya libur yang jatuh di awal pekan ini dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menikmati long weekend yang dapat diambil mulai hari Sabtu, 10 Mei hingga Selasa, 13 Mei 2025 mendatang.

Hari Raya Waisak 2025 bukan sekadar tanggal merah dalam kalender, melainkan panggilan untuk merenungkan makna hidup, menguatkan pengendalian diri, dan menyebarkan pesan damai.

/skola/read/2025/05/10/160000669/77-ucapan-hari-raya-waisak-2025--penuh-doa-dan-pesan-damai

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke