JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Utama PT Perumahan Bangun Famili Sejahtera Hari Purnomo meminta dukungan pengadaan transportasi umum ke lokasi perumahannya kepada pemerintah.
Perumahannya yakni Griya Famili yang terletak di Jatimekar, Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Hal ini ia sampaikan ketika menghadiri Stakeholders Gathering yang diselenggarakan oleh Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) di Menara Mandiri I, Jakarta Selatan, Kamis (17/04/2025).
"Di sana itu kelemahannya transportasinya pak. Jadi transportasi itu seolah-olah terlihat jauh dari Jakarta," katanya.
Baca juga: Himperra Minta MBR Tanpa Slip Gaji Dapat Kuota Rumah Subsidi
Namun demikian, Hari mengaku PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) akan bertemu dengan pihaknya dalam waktu dekat untuk membahas terkait hal itu.
"Mereka baru mau coba minggu depan ketemu dengan kita mendukung untuk transportasinya," ujar Hari.
Jika dukungan tersebut bisa diberikan, Hari optimistis bisa membangun 3.000 unit rumah subsidi lagi dalam waktu dekat.
"Sudah ada 600 unit yang siap kita bangun pak, terus kita juga ada sekitar masih ada 600 unit yang lahannya sudah kita persiapkan dan kita punya juga tanah sekitar 30 sampai 40 hektar yang sudah kita bebaskan," katanya melanjutkan.
Menanggapi hal ini, Ara meminta Komisioner BP Tapera Heru Pudyo Nugroho dan Direktur Jenderal Perumahan Perkotaan Sri Haryati untuk mengurus masalah itu dengan Pemerintah Daerah (Pemda) DKI Jakarta.
"Kalau ini sudah ada begini langsung cepat saja ya. Kita ingin mendorong yang bagus-bagus supaya lebih banyak lagi membangun tahun ini, supaya rumah subsidi bagi rakyat makin berkualitas," kata Ara.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.