优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Obat Kejang Clonazepam Ditarik di Amerika Serikat, Apa Alasannya?

Hal tersebut diumumkan oleh Administrasi Obat dan Makanan (FDA) pada Selasa (19/11/2024).

Dikutip dari New York Post, Kamis (21/11/2024), penarikan berlaku untuk 16 lot Clonazepam Orally Disintegrating Tablet produksi Endo.

Produk ini dikemas dalam karton yang berisi 60 tablet dikemas ke dalam 10 strip blister dengan masing-masing berisi 6 tablet.

Clonazepam yang ditarik ini mempunyai dosis beragam, mulai 0,125 miligram sampai dengan 2 miligram.

Alasan Clonazepam ditarik di AS

Endo mengatakan, penarikan itu dilakukan usai adanya temuan obat Clonazepam itu diberi label yang salah.

Kesalahan pelabelan tersebut dilakukan oleh pengemas pihak ketiga.

Akibatnya, anak-anak dan orang dewasa yang diberi resep Clonazepam dapat menghadapi berbagai efek samping membahayakan.

Anak-anak dan orang dewasa yang mengonsumsi Clonazepam dalam dosis tinggi, dapat berisiko tinggi mengalami sedasi, kebingungan, pusing, refleks berkurang, ataksia, dan hipotonia.

“Ada kemungkinan yang masuk akal untuk depresi pernapasan yang signifikan, yang mungkin mengancam jiwa, terutama untuk pasien dengan penyakit paru yang terjadi bersamaan, pasien yang telah diberi dosis yang mendekati dosis maksimal, dan pasien yang juga mengonsumsi obat lain yang dapat menyebabkan depresi pernapasan tambahan,” bunyi keterangan FDA.

Meski demikian, hingga Kamis (21/11/2024), Endo mencatat belum ada laporan efek buruk dari penarikan produknya.

Langkah perusahaan

Dilansir dari laman resmi FDA, dijelaskan bahwa banyak produk Clonazepam yang didistribusikan melalui distributor grosir ke ritel apotek.

Endo memberikan pemberitahuan tertulis kepada penjual grosir dan pengecer yang telah menerima banyak produk itu.

Perusahaan itu juga meminta para penjual untuk mengatur pengembalian semua inventaris yang ada melalui perusahaan Inmar.

Distributor yang memiliki banyak produk ini harus segera menghentikan proses pendistribusian dan penjualan Clonazepam.

Konsumen yang memiliki karton tablet yang tidak terpakai dari produk Clonazepam, telah disarankan untuk menghentikan penggunaan produk.

Jika seorang pasien secara tidak sengaja mengambil dosis yang salah, mereka disarankan untuk segera berkonsultasi dengan dokter.

/tren/read/2024/11/22/210000565/obat-kejang-clonazepam-ditarik-di-amerika-serikat-apa-alasannya-

Terkini Lainnya

KTP Rusak, Begini Cara Minta Cetak Ulang di Kantor Dukcapil

KTP Rusak, Begini Cara Minta Cetak Ulang di Kantor Dukcapil

Tren
Ramai soal Biaya Persalinan di RS Tak Ditanggung BPJS Kesehatan per 1 April 2025, Benarkah?

Ramai soal Biaya Persalinan di RS Tak Ditanggung BPJS Kesehatan per 1 April 2025, Benarkah?

Tren
Tanda-tanda Stroke yang Dirasakan Selepas Pukul 10 Malam, Apa Saja?

Tanda-tanda Stroke yang Dirasakan Selepas Pukul 10 Malam, Apa Saja?

Tren
Tuntutan Pencopotan Wakil Presiden Gibran, Pengamat: Tak Bisa Sembarangan!

Tuntutan Pencopotan Wakil Presiden Gibran, Pengamat: Tak Bisa Sembarangan!

Tren
Menilik Penyebab Pemadaman Listrik Terburuk di Spanyol dan Portugal

Menilik Penyebab Pemadaman Listrik Terburuk di Spanyol dan Portugal

Tren
Cara Ubah File Word ke PDF, Mudah Tidak Perlu Aplikasi Tambahan

Cara Ubah File Word ke PDF, Mudah Tidak Perlu Aplikasi Tambahan

Tren
Piyu dan Fadly Beda Kubu soal Royalti, Ini Riwayat Cekcok Padi Reborn Sebelumnya

Piyu dan Fadly Beda Kubu soal Royalti, Ini Riwayat Cekcok Padi Reborn Sebelumnya

Tren
Asteroid 4 Vesta Bakal Terlihat di Langit pada 2 Mei 2025, Bisa Disaksikan dari Indonesia?

Asteroid 4 Vesta Bakal Terlihat di Langit pada 2 Mei 2025, Bisa Disaksikan dari Indonesia?

Tren
Viral Kasus Bimbel Terlibat Kecurangan UTBK, Apa Kata Pengamat Pendidikan?

Viral Kasus Bimbel Terlibat Kecurangan UTBK, Apa Kata Pengamat Pendidikan?

Tren
Salah Pasang Foto Joki UTBK SNBT 2025, Panitia SNPMB: Human Error

Salah Pasang Foto Joki UTBK SNBT 2025, Panitia SNPMB: Human Error

Tren
Penderita Gagal Ginjal Bagikan 6 Gejala Umum yang Diabaikannya Selama Bertahun-tahun

Penderita Gagal Ginjal Bagikan 6 Gejala Umum yang Diabaikannya Selama Bertahun-tahun

Tren
Ramai soal Pulau Jawa Terasa Panas dan Pengap Tanpa Awan, Berikut Penjelasan BMKG

Ramai soal Pulau Jawa Terasa Panas dan Pengap Tanpa Awan, Berikut Penjelasan BMKG

Tren
Mati Listrik Total di Spanyol dan Portugal Kejutkan Banyak Pihak, Apa Penyebabnya?

Mati Listrik Total di Spanyol dan Portugal Kejutkan Banyak Pihak, Apa Penyebabnya?

Tren
5 Jembatan Terpanjang di Indonesia, Ada di Mana Saja?

5 Jembatan Terpanjang di Indonesia, Ada di Mana Saja?

Tren
Kronologi Imam Masjid di Brebes Diserang Orang Tak Dikenal Saat Shalat Subuh

Kronologi Imam Masjid di Brebes Diserang Orang Tak Dikenal Saat Shalat Subuh

Tren
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke