优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Resep Es Kopi Latte ala Kafe Kekinian, Hanya Butuh 4 Bahan

KOMPAS.com - Es kopi latte mudah ditemui di banyak coffee shop. Kali ini, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.

Bahan utamanya ada empat dan wajib digunakan semua untuk mendapatkan rasa kopi pahit, manis, sekaligus creamy.

Es kopi latte bisa menjadi pilihan minuman dingin saat cuaca panas seperti yang terasa di Indonesia akhir-akhir ini.

Dilansir dari BBC Good Food, Kamis (2/5/2024), simak resep es kopi latte untuk satu gelas berikut ini.

  • Resep Tiramisu Latte Ala Kafe, Bikin Kopi Kekinian Cuma 5 Bahan
  • 3 Cara Membuat Latte Art ala Barista Hotel, Pakai Mesin atau Manual
  • Belajar Membuat Kopi Latte Art bersama Barista Teman Tuli Difabis

Resep es kopi latte

Bahan:

  • 60 ml espreso
  • 2 sdt gula pasir, madu, atau sirup maple (sesuai selera)
  • Es batu secukupnya
  • 100 ml susu 

Cara membuat es kopi latte

1. Campur espreso panas dengan gula hingga larut.

2. Isi gelas dengan es dan masukkan campuran kopi serta gula.

3. Tuangkan susu dan aduk hingga tercampur. Sajikan selagi dingin.

/food/read/2024/05/02/105042375/resep-es-kopi-latte-ala-kafe-kekinian-hanya-butuh-4-bahan

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke