KOMPAS.com - Valentine dapat dirayakan dengan makan bersama orang terkasih. Kamu bisa membuat dessert atau kudapan manis untuk menutup sesi makan Valentine.
Ada banyak kreasi puding yang bisa kamu buat, contohnya puding cokelat lapis karamel.
Puding ini juga bisa dijadikan sebagai hadiah pada hari kasih sayang yang jatuh pada 14 Februari nanti.
Berikut resep puding cokelat lapis karamel dari Buku "" (2018) karya Iva Hardiana yang diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Baca juga:
1. Masukkan susu cair, cokelat bubuk, gula pasir, agar-agar, jeli bubuk instan, dan garam ke dalam panci berukuran sedang. Masak adonan puding sembari diaduk hingga mendidih.
2. Tuang adonan puding setinggi tiga sentimeter ke dalam loyang berukuran 26x12x7 sentimeter yang telah dibasahi air, diamkan hingga adonan mengeras. Kemudian potong berbentuk dadu, lalu sisihkan.
3. Tuang sisa adonan puding ke dalam loyang bulat berukuran diamter 22 sentimeter dan tinggi tujuh sentimeter, kemudian bekukan di dalam freezer.
1. Masak gula pasir di dalam panci menggunakan api sedang, kemudian tuang susu cair perlahan ke dalam gula sembari terus diaduk hingga gula larut. Masukkan bubuk agar-agar, gula pasir, bubuk jeli, dan garam.
2. Masak adonan karamel sembari diaduk hingga mendidih, setelah itu angkat dan sisihkan.
3. Tuang adonan karamel di atas puding cokelat yang dicetak menggunakan loyang bulat sehingga membentuk dua lapisan puding. Biarkan membeku di dalam freezer.
4. Sajikan puding cokelat lapis karamel dengan potongan puding cokelat dan siraman susu kental manis supaya lebih nikmat.
Buku "" (2018) karya Iva Hardiana yang diterbitkan oleh PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli di Gramedia.com.
Lihat postingan ini di Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.