KOMPAS.com - Takoyaki termasuk kuliner khas Jepang yang mudah ditemui di Indonesia. Selain rasanya yang enak, cara membuatnya pun termasuk mudah.
Beberapa bahan utama yang digunakan untuk membuat adonan takoyaki di antaranya tepung, air, daun bawang, dan aneka isian seperti gurita.
Takoyaki tampak sederhana, tetapu sebetulanya butuh kesabaran dan ketelitian supaya hasilnya bisa lembut dan enak.
Pemilik sekaligus pengelola gerai khas takoyaki khas Osaka Momokino, Yosuke Kino dan Nelly Kino memberikan tips saat membuat takoyaki.
Baca juga:
Menyiapkan adonan makanan untuk stok di rumah sepertinya sudah umum dilakukan. Selain menghemat waktu memasak, mengolah adonan stok juga bisa menghemat tenaga.
Akan tetapi Yosuke Kino dan Neli Kino tidak menyarankan menyimpan adonan takoyaki untuk stok.
"Adonan takoyaki harus fresh sebaiknya jangan di simpan. Meskipun bisa disimpan di freezer, cuma rasanya nanti ga enak," kata Nelly saat ditemui oleh 优游国际.com di gerai Momokino cabang Mall Ciputra pada Senin (20/6/2022).
Proses membuat adonan takoyaki cukup mudah, sehingga disarankan untuk membuatnya sesaat sebelum dipanggang.
Baca juga:
Apabila jumlah takoyaki yang dibuat atau dibeli terlalu banyak dan tidak habis dimakan hari itu, maka kamu bisa menyimpan takoyaki sementara untuk dikonsumsi esok hari.
"Kalau takoyaki yang sudah diolah (dipanggang) itu boleh disimpan di kulkas, rasanya tetap enak saat dimakan esok hari," kata Nelly.
Kino mengatakan biasanya ia menyimpan takoyaki sisa di dalam kulkas menggunakan plastik wrap atau wadah kedap udara. Cara ini akan membuat takoyaki bisa bertahan selama satu hingga dua hari.
"Taruh di freezer juga bisa, itu akan lebih baik," kata Kino saat ditemui oleh 优游国际.com di gerai Momokino cabang Mall Ciputra pada Senin (20/6/2022).
Baca juga:
Ilustrasi takoyaki.
Meskipun tekstur takoyaki yang disimpan di dalam kulkas akan berubah lembek dan tidak garing karena sudah terkena siraman saus, tetapi rasanya akan tetapi enak saat dipanaskan kembali.
Kamu bisa memanaskan takoyaki sisa di dalam microwave sebentar untuk mengembalikan rasa hangat adonan. Setelahnya takoyaki dapat dikonsumsi seperti biasa.
Lihat postingan ini di Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.