优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

7 Gejala Cacar Monyet dan Perbedaannya dengan Gejala Cacar

KOMPAS.com - Monkeypox atau cacar monyet adalah virus zoonosis, yakni virus yang ditularkan ke manusia dari hewan.

Gejala yang sangat mirip dengan yang terlihat di masa lalu pada pasien cacar, meskipun secara klinis tidak terlalu parah. 

Dilansir dari World Health Organization (WHO), berbagai spesies hewan telah diidentifikasi rentan terhadap virus cacar monyet.

Hewan-hewan tersebut termasuk tupai tali, tupai pohon, tikus berkantung Gambia, dormice, primata, dan spesies lainnya. 

Namun, hingga saat ini, masih ada ketidakpastian tentang sejarah virus cacar monyet dan penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengidentifikasi reservoir yang tepat dan bagaimana sirkulasi virus dipertahankan di alam.

Gejala Cacar Monyet

Dilansir dari Center for Disease Control and Prevention (CDC), gejala cacar monyet pada manusia mirip dengan gejala cacar tetapi lebih ringan.

Gejala cacar monyet dimulai dengan demam, sakit kepala, nyeri otot, dan kelelahan. 

Perbedaan utama antara gejala cacar dan cacar monyet adalah cacar monyet dapat menyebabkan kelenjar getah bening membengkak (limfadenopati), sedangkan penyakit cacar tidak. 

Masa inkubasi cacar monyet biasanya 7-14 hari tetapi dapat berkisar antara 5-21 hari.

Selengkapnya, berikut adalah gejala cacar monyet yang perlu diwaspadai:

1. Demam

2. Sakit kepala

3. Nyeri otot

4. Sakit punggung

5. Pembengkakan kelenjar getah bening

6. Panas dingin

7. Kelelahan

Dalam 1 sampai 3 hari (terkadang lebih lama) setelah munculnya demam, pasien mengalami ruam, yang sering dimulai pada wajah, kemudian menyebar ke bagian tubuh lainnya.

Penyakit cacar monyet biasanya berlangsung selama 2−4 minggu. Di Afrika, cacar monyet telah terbukti menyebabkan kematian pada 1 dari 10 orang yang terjangkit penyakit tersebut.

/sains/read/2022/05/22/123200523/7-gejala-cacar-monyet-dan-perbedaannya-dengan-gejala-cacar

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke