优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Mengapa WA Muncul Pemberitahuan "Akun Ini Tidak Bisa Memakai WhatsApp Lagi karena Spam"?

优游国际.com - 05/03/2025, 14:30 WIB
Chella Defa Anjelina,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - WhatsApp (WA) adalah salah satu aplikasi pesan instan yang populer digunakan di dunia. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya bertukar pesan, foto, panggilan video, hingga berkas ke siapa saja.

Namun, ada kalanya WA tidak bisa digunakan seperti yang dialami oleh seorang pengguna di X (Twitter) ini.

"ada yg malam ini wa nya ke banned? sender lagi sibuk bikin gc dan chat temen temen buat bukber ekskul tiba tiba ke banned..," tulisnya di akun @tanyarl, Selasa (4/3/2025).

Pengguna juga mengunggah gambar tangkapan layar akunnya yang terblokir dengan keterangan "akun ini tidak bisa memakai WhatsApp lagi karena spam".

Lantas, apa penyebab munculnya pemberitahuan tersebut?

Baca juga: WhatsApp Rilis Tema Chat Baru yang Lebih Variatif, Bagaimana Cara Menggunakannya?


Penyebab WhatsApp tidak bisa digunakan

Dilansir dari laman resmi WhatsApp, pemberitahuan "akun ini tidak bisa memakai WhatsApp lagi karena spam" menandakan bahwa pengguna diblokir sementara atau permanen.

Hal ini terjadi karena pengguna melanggar ketentuan layanan, misalnya melakukan spam, penipuan, atau aktivitas yang membahayakan pengguna lainnya.

Selain itu, ada beberapa faktor yang menyebabkan akun diblokir, sebagaimana dicukil dari Indian Times (2/5/2024), antara lain:

1. Diblokir oleh banyak pengguna WhatsApp

Pengguna bisa melaporkan suatu akun dan memblokirnya dari kontak. Apabila WhatsApp menemukan banyak laporan, akun tersebut berpotensi diblokir

2. Membagikan pesan broadcast terlalu banyak dalam sehari

Terlalu sering membagikan pesan berantai dalam sehari, terutama kepada orang yang tidak disimpan di kontak, bisa dianggap spam.

3. Menyebarkan informasi palsu

Mengirimkan berita hoaks atau tidak benar adalah salah satu tindakan yang melanggar layanan, seperti yang diungkapkan WhatsApp dalam keterangan resminya bahwa mereka tidak mengizinkan "kebohongan, pernyataan yang keliru, atau yang menyesatkan".

4. Menggunakan aplikasi WhatsApp bajakan (crack).

Aplikasi WhatsApp ilegal atau yang telah dimodifikasi seperti WhatsApp Plus atau GB WhatsApp dapat membuat penggunanya diblokir.

Baca juga: Cara agar Foto di Chat WhatsApp Tersimpan Otomatis di Galeri HP

Cara mengatasi WhastApp diblokir

Pengguna bisa melakukan beberapa cara berikut ini untuk memulihkan WhatsApp yang tidak bisa digunakan karena dianggap spam:

1. Instal ulang WhatsApp

Hapus aplikasi dan data WhatsApp terlebih dulu lalu unduh ulang di toko aplikasi resmi seperti Play Store untuk Android atau App Store untuk iOS.

Setelah itu, masuk ke akun WhatsApp dengan mendaftarkan nomor dan gunakan kode keamanan enam digit.

Halaman:


Terkini Lainnya

Tubuh Merasa Lelah Sepanjang Hari? Ini 8 Kondisi Ini Mungkin Penyebabnya

Tubuh Merasa Lelah Sepanjang Hari? Ini 8 Kondisi Ini Mungkin Penyebabnya

Tren
Suhu Indonesia Capai 37,2 Derajat Celsius Saat Kemarau 2025, Ini Penjelasan BMKG

Suhu Indonesia Capai 37,2 Derajat Celsius Saat Kemarau 2025, Ini Penjelasan BMKG

Tren
Tanda-tanda Seseorang Alami Gagal Jantung, Apa Saja?

Tanda-tanda Seseorang Alami Gagal Jantung, Apa Saja?

Tren
Reaksi Keluarga atas Terpilihnya Robert Prevost sebagai Paus Pertama dari AS: Bangga Sekaligus Sedih

Reaksi Keluarga atas Terpilihnya Robert Prevost sebagai Paus Pertama dari AS: Bangga Sekaligus Sedih

Tren
Jarang Diketahui, Ini 10 Tanda Tubuh Kebanyakan Gula

Jarang Diketahui, Ini 10 Tanda Tubuh Kebanyakan Gula

Tren
Daya Beli Menurun, Bisnis Jenis Apa yang Dapat Bertahan? ini Penjelasan Pakar

Daya Beli Menurun, Bisnis Jenis Apa yang Dapat Bertahan? ini Penjelasan Pakar

Tren
Sampah Antariksa Kosmos 482 Berpotensi Jatuh di Indonesia Siang Ini, di Mana Lokasinya?

Sampah Antariksa Kosmos 482 Berpotensi Jatuh di Indonesia Siang Ini, di Mana Lokasinya?

Tren
Sejarah Minuman Fanta, Tercipta dari Kebijakan Nazi Jerman

Sejarah Minuman Fanta, Tercipta dari Kebijakan Nazi Jerman

Tren
Pakistan Balas Serangan India dengan Operasi Militer yang Targetkan Penyimpanan Rudal

Pakistan Balas Serangan India dengan Operasi Militer yang Targetkan Penyimpanan Rudal

Tren
5 Tanda Serangan Jantung yang Tidak Lazim, Gejalanya Ringan dan Sering Diabaikan

5 Tanda Serangan Jantung yang Tidak Lazim, Gejalanya Ringan dan Sering Diabaikan

Tren
7 Gereja Tertua di Indonesia yang Masih Berfungsi, Ada di Daerah Mana Saja?

7 Gereja Tertua di Indonesia yang Masih Berfungsi, Ada di Daerah Mana Saja?

Tren
Apakah Minum Suplemen Setiap Hari Picu Kerusakan Ginjal? Ini Penjelasan Guru Besar UGM

Apakah Minum Suplemen Setiap Hari Picu Kerusakan Ginjal? Ini Penjelasan Guru Besar UGM

Tren
Pendaki Temukan Harta Karun Senilai Rp 5,6 Miliar di Ceko yang Diduga Berasal dari PD II

Pendaki Temukan Harta Karun Senilai Rp 5,6 Miliar di Ceko yang Diduga Berasal dari PD II

Tren
Cara Melindungi Kulit dari Sinar UV Saat Aktivitas di Luar Ruangan

Cara Melindungi Kulit dari Sinar UV Saat Aktivitas di Luar Ruangan

Tren
8 Tanda Awal Kanker Payudara yang Jarang Disadari, Kenali Sebelum Terlambat

8 Tanda Awal Kanker Payudara yang Jarang Disadari, Kenali Sebelum Terlambat

Tren
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau