优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Dibuka 3 Batch, Ini Kriteria Guru yang Bisa Ikut

优游国际.com - 08/05/2025, 20:00 WIB
Sania Mashabi,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemerintah mengadakan seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Guru Tertentu Tahun 2025 mulai 8 Mei 2025 ini.

PPG Guru Tertentu adalah program yang ditujukkan bagi guru yang sudah berprofesi sebagai guru tetapi belum memiliki sertifikasi dari pemerintah.

Direktur Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan dan Pendidikan Guru Kemendikdasmen Nunuk Suryani mengatakan, seleksi PPG akan dibagi menjadi tiga batch.

"Kita rencanakan dalam tahun 2025 ini ada 3 batch," kata Nunuk dikutip dari akun YouTube Kemendikdasmen, Kamis (8/5/2025).

Baca juga: Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat, Mendikdasmen: Fulltime, Diambil dari PPG

Nunuk mengatakan, pada batch pertama ini ada 325.000 guru yang menjadi peserta PPG Guru Tertentu berasal dari provinsi di seluruh Indonesia termasuk Papua dan juga guru Indonesia yang tinggal di luar negeri.

Mereka adalah guru-guru yang sudah lolos seleksi administrasi untuk ikut tahapan seleksi PPG Guru Tertentu selanjutnya.

Jika dilihat pada laman resmi Ditjen GTKPG, sasaran PPG bagi Guru Tertentu Tahun 2025 adalah guru yang terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dengan status aktif mengajar pada tahun ajaran 2023/2024 dan belum memiliki Sertifikat Pendidik, dengan kriteria sebagai berikut:

Kriteria guru yang bisa dipanggil ikut PPG

1. Guru yang terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dengan status aktif mengajar pada tahun ajaran 2023/2024 dan belum memiliki Sertifikat Pendidik.

Baca juga: Beasiswa bagi Guru ke Jepang 2023, Uang Saku Rp 16 Juta Per Bulan

2. Telah memenuhi persyaratan administrasi, di antaranya:

  • Guru penggerak sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang belum memiliki Sertifikat Pendidik
  • Guru yang telah menyelesaikan pendidikan dan latihan profesi Guru namun belum memiliki Sertifikat Pendidik
  • Guru yang berasal dari peralihan jabatan fungsional lain yang belum memiliki Sertifikat Pendidik

3. Aktif mengajar sampai dengan tahun ajaran 2023/2024 dan aktif mengajar pada saat pelaksanaan PPG.

Ditjen GTKPG juga mengingatkan bagi guru yang telah memenuhi persyaratan administrasi tetapi belum mendapatkan kesempatan pada tahap ini diminta menunggu informasi pemanggilan pada tahap berikutnya pada akun SIMPKB masing-masing.

Baca juga: Kapan Bantuan Guru Honorer Rp 300.000 Per Bulan Bisa Cair?

Sementara bagi guru yang belum mengikuti atau belum memenuhi persyaratan administrasi PPG Guru Tertentu, diminta menunggu jadwal seleksi administrasi pada periode selanjutnya.

Informasi seputar seleksi administrasi akan diinformasikan di laman .

Jadwal seleksi PPG Guru Tertentu Tahun 2025 batch 1

Berikut jadwal seleksi PPG Guru Tertentu Tahun 2025 untuk batch 1:

  • Konfirmasi kesediaan: 8 - 17 Mei 2025
  • Lapor diri dan orientasi LPTK: 22 Mei - 1 Juni 2025
  • Pembelajaran mandiri di Ruang GTK: 6 Juni - 18 Juli 2025
  • Pendaftaran UKPPPG: 7-19 Juli 2025
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau