KOMPAS.com - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) mengingatkan para guru yang ingin mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) Guru Tertentu 2025 tidak tergiur janji kelulusan dari pihak lain.
Sebab, menurut Guru Direktur Jenderal Tenaga Kependidikan dan Pendidikan Guru Kemendikdasmen Nunuk Suryani, seleksi PPG tidak dipungut biaya apapun alias gratis.
"Saya mohon bapak-ibu berhati-hati, janji apapun terkait dengan pemanggilan peserta supaya didahulukan harus bayar sekian, itu semuanya tidak ada," kata Nunuk dikutip dari akun YouTube Kemendikdasmen, Jumat (9/5/2025).
Nunuk mengatakan, tingkat kelulusan PPG mencapai 99 persen sehingga para guru tidak perlu mempercayai janji-janji pihak lain dengan harus mengeluarkan uang.
Baca juga: Rekrutmen Guru Sekolah Rakyat, Mendikdasmen: Fulltime, Diambil dari PPG
Ia menjelaskan, para guru bisa dengan mudah lulus jika bersungguh-sungguh menjalani tes-tes dari pemerintah.
"Kelulusan PPG ini mendekati angka 99 persen. Kami meyakini pengalaman bapak-ibu cukup kaya untuk hanya mengerjakan Uji Kompetensi Peserta PPG (UKPPPG)," ujarnya.
"Jika sungguh-sungguh dalam mengerjakan semua tahapannya, saya yakin bisa melewati dengan baik. Jadi mengandalkan kemampuan sendiri ya," lanjut dia.
Nunuk menambahkan, pada batch pertama PPG Guru Tertentu Tahun 2025 diikuti oleh 325.000 guru berasal dari provinsi di seluruh Indonesia termasuk Papua dan juga guru Indonesia yang tinggal di luar negeri.
Mereka adalah guru-guru yang sudah lolos seleksi administrasi untuk ikut tahapan seleksi PPG Guru Tertentu selanjutnya.
Jika dilihat pada laman resmi Ditjen GTKPG, sasaran PPG bagi Guru Tertentu Tahun 2025 adalah guru yang terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dengan status aktif mengajar pada tahun ajaran 2023/2024 dan belum memiliki Sertifikat Pendidik, dengan kriteria sebagai berikut:
Kriteria guru yang bisa dipanggil ikut PPG Guru Tertentu 2025:
1. Guru yang terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dengan status aktif mengajar pada tahun ajaran 2023/2024 dan belum memiliki Sertifikat Pendidik.
Baca juga: Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Batch 1 Dimulai, Peserta Capai 325.000
2. Telah memenuhi persyaratan administrasi, di antaranya:
3. Aktif mengajar sampai dengan tahun ajaran 2023/2024 dan aktif mengajar pada saat pelaksanaan PPG.
Ditjen GTKPG juga mengingatkan bagi guru yang telah memenuhi persyaratan administrasi tetapi belum mendapatkan kesempatan pada tahap ini diminta menunggu informasi pemanggilan pada tahap berikutnya pada akun SIMPKB masing-masing.
Sementara bagi guru yang belum mengikuti atau belum memenuhi persyaratan administrasi PPG Guru Tertentu, diminta menunggu jadwal seleksi administrasi pada periode selanjutnya.
Baca juga: Seleksi PPG Guru Tertentu 2025 Dibuka 3 Batch, Ini Kriteria Guru yang Bisa Ikut
Informasi seputar seleksi administrasi akan diinformasikan di laman https://ppg.dikdasmen.go.id/ppg-guru-tertentu-2025.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.