优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Kandungan dalam Minuman Berenergi Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Darah, Ini Kata Penelitian

优游国际.com - 17/05/2025, 19:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penelitian terbaru menemukan bahwa taurin, asam amino yang banyak digunakan dalam minuman berenergi, dapat meningkatkan risiko kanker darah.

Temuan tersebut telah dipublikasikan dalam Jurnal Nature pada Rabu (14/5/2025).

Para peneliti di Wilmot Cancer Institute, University of Rochester, AS menemukan, taurin dapat bertindak sebagai sumber bahan bakar bagi sel kanker leukemia yang berkembang di sumsum tulang.

Dilaporkan dari The Independent, Jumat (16/5/2025), taurin bisa diproduksi secara alami oleh tubuh di organ hati. Taurin biasanya juga ditemukan dalam makanan seperti daging, ikan, dan produk susu.

Dalam minuman berenergi, taurin ditambahkan untuk meningkatkan kinerja mental dan mengurangi peradangan. 

Selain itu, taurin juga telah digunakan untuk meringankan efek samping kemoterapi pada pasien leukemia.

Namun, penelitian tersebut menunjukkan bahwa asupan taurin yang berlebihan, terutama melalui suplemen dan minuman berenergi, dapat mempercepat leukemia dengan menyediakan bahan bakar tambahan untuk sel kanker.

Baca juga: 6 Gejala Kanker Prostat yang Bisa Dilihat Saat Aktivitas di Kamar Tidur hingga Kamar Mandi


Bagaimana penelitian dilakukan?

Penelitian tersebut dilakukan dengan mengamati tikus dengan gen khusus yang disebut SLC6A6, yang berperan penting dalam mengangkut taurin ke seluruh tubuh.

Para ilmuwan juga memasukkan sel leukemia manusia ke tikus-tikus tersebut untuk melihat bagaimana reaksinya.

Mereka menemukan, sel-sel sumsum tulang yang sehat secara alami memproduksi taurin.

Kemudian taurin diangkut oleh gen SLC6A6 ke sel-sel leukemia, yang berpotensi membantu sel-sel tersebut tumbuh.

Saat sel kanker memakan taurin, sel tersebut mengalami proses yang disebut glikolisis, yaitu saat sel memecah glukosa untuk menghasilkan energi.

Proses ini memberi sel kanker energi untuk membelah dan berkembang biak. Itulah sebabnya mengapa hal ini dapat membuat leukemia menjadi lebih agresif, karena membuat lebih banyak sel kanker terbentuk.

Para peneliti menekankan perlunya mempertimbangkan risiko dan manfaat taurin tambahan bagi pasien leukemia dan konsumen minuman berenergi, mengingat ketersediaannya yang luas.

Meskipun penelitian ini masih dalam tahap awal, para peneliti berharap bahwa pemblokiran taurin dalam sel-sel leukemia dapat menghasilkan pilihan pengobatan baru.

Penelitian ini merupakan bagian dari upaya yang lebih besar untuk menemukan apakah taurin juga dapat berkontribusi terhadap pembukaan kanker lainnya, seperti kanker kolorektal.

American Cancer Society memproyeksikan lebih dari 192.000 orang AS akan menerima diagnosis kanker darah pada tahun 2025.

Jumlah tersebut termasuk sekitar 66.890 kasus leukemia baru, 89.070 kasus limfoma baru, dan 36.110 kasus mieloma baru.

Baca juga: Tanda-tanda Kanker Paru-paru di Kulit yang Jarang Disadari, Apa Saja?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kandungan dalam Minuman Berenergi Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Darah, Ini Kata Penelitian

Kandungan dalam Minuman Berenergi Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Darah, Ini Kata Penelitian

Tren
SD di Manado Dapat Menu Ayam Busuk Saat Pembagian MBG, Ini Kata Kepala BGN

SD di Manado Dapat Menu Ayam Busuk Saat Pembagian MBG, Ini Kata Kepala BGN

Tren
Bos Perusahaan Chip Raksasa China Dijatuhi Hukuman Mati akibat Korupsi

Bos Perusahaan Chip Raksasa China Dijatuhi Hukuman Mati akibat Korupsi

Tren
Manfaat Sering Makan Tahu, Bisa Cegah Penyakit Apa Saja?

Manfaat Sering Makan Tahu, Bisa Cegah Penyakit Apa Saja?

Tren
Tips Cegah Penuaan dan Penyakit Kronis lewat Konsumsi Flavonoid Sehari-hari

Tips Cegah Penuaan dan Penyakit Kronis lewat Konsumsi Flavonoid Sehari-hari

Tren
Kata Tokopedia soal Pembatasan Fitur Gratis Ongkir 3 Hari dalam Sebulan

Kata Tokopedia soal Pembatasan Fitur Gratis Ongkir 3 Hari dalam Sebulan

Tren
Bisakah Kucing Demam, Flu, dan Batuk Seperti Manusia? Ini Penyebabnya

Bisakah Kucing Demam, Flu, dan Batuk Seperti Manusia? Ini Penyebabnya

Tren
Daftar Penyakit yang Bisa Menyebabkan Ada Darah dalam Urine, Apa Saja?

Daftar Penyakit yang Bisa Menyebabkan Ada Darah dalam Urine, Apa Saja?

Tren
Kejagung Kerahkan Intel untuk Cegah Premanisme, Apa Alasannya?

Kejagung Kerahkan Intel untuk Cegah Premanisme, Apa Alasannya?

Tren
Pencarian 鈥淐ara Menjadi Katolik鈥 Melonjak di Seluruh Dunia Usai Paus Fransiskus Wafat

Pencarian 鈥淐ara Menjadi Katolik鈥 Melonjak di Seluruh Dunia Usai Paus Fransiskus Wafat

Tren
Mata Kuning Tanda Penyakit Apa? Ini 14 Kemungkinannya

Mata Kuning Tanda Penyakit Apa? Ini 14 Kemungkinannya

Tren
Kenapa Kemenkomdigi Batasi Gratis Ongkir Hanya 3 Hari dalam Sebulan?

Kenapa Kemenkomdigi Batasi Gratis Ongkir Hanya 3 Hari dalam Sebulan?

Tren
Sering Lembur Bikin Struktur Otak Manusia Berubah, Efeknya Baik atau Buruk?

Sering Lembur Bikin Struktur Otak Manusia Berubah, Efeknya Baik atau Buruk?

Tren
Daftar Tarif Parsial KA Gunungjati dan Cakrabuana dari Stasiun Gambir, Termurah Rp 130.000

Daftar Tarif Parsial KA Gunungjati dan Cakrabuana dari Stasiun Gambir, Termurah Rp 130.000

Tren
Kemenag Gelar Sidang Isbat Idul Adha 27 Mei 2025, Berikut Susunan Acaranya

Kemenag Gelar Sidang Isbat Idul Adha 27 Mei 2025, Berikut Susunan Acaranya

Tren
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau